Minggu, 05 Januari 2014

LaLiga News

Liga BBVA - Lionel Messi absen, tapi Barcelona tetap menakutkan.


Elche akan menjalani misi sulit ketika melawat ke Camp Nou, kandang Barcelona, Minggu (5/1) ini. Pelatih Elche, Fran Escriba, tak berharap banyak dapat mengalahkan Barca.

Menurutnya, Barcelona saat ini sama hebatnya ketika diasuh Josep Guardiola. Dia pun menyebut bahwa Blaugrana tetap menakutkan meski sempat ditinggal Lionel Messi yang cedera.

"Saya percaya Barcelona sekarang sebagus era Guardiola. Selain itu, ketika bermain tanpa pemain terbaik dunia, mereka dapat terus mendulang kemenangan. Mereka luar biasa," ujar pelatih 48 tahun itu.

Meski telah berlatih, Messi tampaknya belum akan kembali merumput kala menghadapi Elche. Sementara itu, kiper Victor Valdes dikabarkan telah siap untuk kembali ke bawah mistar.

"Jika mereka pulih, maka bukan kabar baik bagi kami. Namun, Barca tetap bagus tanpa keduanya. Saya tak terlalu peduli apakah mereka akan bermain atau tidak," kata Escriba tentang Messi dan Valdes.
==========================================================
Klik disini untuk melihat berita menarik lainnya.

Tidak ada komentar: